Senin, 21 Maret 2011

Perlengkapan dan Pengepakan barang ( packing ) Mendaki Gunung


Perlengkapan pendakian dibagi menjadi dua bagian yaitu :

a.    Perlengkapan tim : tenda dome, kompor (kompor gas, minyak tanah, spritus, paraffin), bahan bakar (tabung gas,minyak tanah, spritus, paraffin), peralatan navigasi (peta topografi, kompas, GPS, altimeter, P3K (perban, obat merah, plester, obat sakit kepala, obat demam, obat diare, obat flu, obat pereda sakit, minya/krim pereda otot pegal, keseleo, oralit, gunting kecil) belati/parang, webbing, caeabiner, perlengkapan masak dan makan (korek, nesting/trangia, pisau dapur, tissue gulung, sendok, garpu, piring, gelas, victorinox), tali raffia, tali pramuka, lilin, logistik (beras, mie, havermout, sayur-sayuran, sarden, kornet, margarine, telur, biscuit, buah, bumbu masak).

b.    Perlengkapan pribadi : carrier, bag cover, matras (slepping pad), kantong tidur (sleeping bag), kantong plastic (tras bag), jerigen/botol minum, sepatu trekking, sandal gunung, senter/headlamp  ( serta batere dan bohlam cadangan, topi rimba, slayer, raincoat, jaket, celana lapangan, ponco, gaiter, balacklava, backpack, perlengkapan mandi, pakain ganti, kaos kaki, kaos tangan (serta cadangannya), masker, kacamata, sunblock, alat tulis (ballpoint, pensil, kertas, notebook0, alat jahit ( benang, jarum, gunting), lain-lain ( peniti, korek cadangan, kalkulator, cermin, guting kuku).

Pengepakan barang (packing) seringkali kurang diperhatikan oleh pemula padahal packing sangat mempengaruhi kenyamanan perjalanan. Packing merupakkan seni, bersifat fleksibel, tergantung situasi dan kondisi. Secara garis besar aturan packing sebagai berikut :
1. bagian bawah, diisi sleeping bag, pakaian ganti, tenda, flysheet, jaket,
2. bagian tengah, diisi jjerigen, nesting, bahan bakar.
3. bagian atas, diisi logistic, perlengkapan mandi, webbing, carabiner,
4, bagggian kepala carrier diisi ponco/jas hujan. Senter, tissue, botol minum, P3K, alat tulis.
Cara lainnya tenda diletakkan paling atas agar apabila cuaca memburuk tenda tersebut dapat segara dipasang.

Barang-barang yang relative ringan diletakkan pada bagian bawah
Barang-barang yang berat diletakkan di bagian tengah
Barang-barang yang tidak terlalu berat dilettak di bagian atas
Manfaatkan ruang kosong seefektif mungkin contoh, nesting yang kosong bias ditaruh telur/mie
Ada 3 hal penting dalam Packking barang: Seimbang, Nyaman, dan Aman